Jantung berdebar kuat, tubuh kaku, lidah kelu entah mau berkata apa, waktu juga seakan terhenti saat Anda menghadapi wanita cantik. Anda begitu terpesona kalu bukan terperangah melihat kemolekan tubuh wanita berparas indah itu. Sehingga semua sel-sel tubuh Anda mengalami disfungsional spontan dalam sekejab.
Harapan Anda yang tadinya ingin terlihat keren dan membuat wanita super cantik itu terkesan oleh Anda, semuanya luluh lantak seperti rumah kayu tersapu badai. Anda bukannya terlihat jantan di hadapan wanita cantik itu, melainkan Anda menjadi terlihat konyol.
Ya, banyak sekali pria yang memiliki masalah dan kehilangan percaya diri dalam menghadapi wanita cantik mempesona. Jadi Anda tidak sendirian, sobat.
Kebanyakan pria menganggap kecantikan wanita itu adalah hal yang harkat dan derajatnya lebih tinggi, sehingga kecenderungan banyak pria adalah memuja atau menghormati secara berlebihan kecantikan wanita itu.
Hal itulah yang selalu menjadikan wanita cantik sebagai makhluk spesial yang bernilai terlalu mahal. Sehingga Anda pun selalu kesulitan dalam menghadapi wanita cantik. Jangankan menghadapinya, mendekati dan menghampiri wanita cantik saja belum tentu berani, bukan?
Tidak perlu menghapal jurus-jurus jitu untuk bisa menghadapi wanita cantik dengan percaya diri. Cukup ikuti tips-tips berikut ini :
- Atasi rasa gugup.
Ini adalah kasus yang lazim terjadi tatkala banyak pria menghadapi wanita cantik. Akar dari salah tingkah, berbicara terbata-bata, dan perihal kegugupan lainnya adalah ketika Anda tidak bisa mengatasi rasa gugup. Wanita cantik akan dengan mudah mendeteksi mana pria yang sedang gugup, mana pria yang percaya diri dalam hitungan detik. Saya akan berikan sebuah rahasia yang saya harap Anda jaga rahasia ini : Wanita cantik juga gugup ketika berhadapan dengan Anda. Hanya saja mereka pandai menyembunyikan kegugupan itu.
- Tatap matanya.
Ini adalah hal yang paling krusial dalam menghadapi wanita cantik. Juga ini adalah salah satu trik dalam menyembunyikan rasa gugup. Malah sebaliknya, Anda akan terlihat percaya diri dan tidak terintimidasi oleh kecantikan wanita yang sedang Anda hadapi. Kebanyakan pria tidak berani menatap mata wanita cantik. Mereka lebih memilih mentap debu di sepatu dengan gaya menunduk atau menatap kearah ‘gundukan daging’ yang sedikit menyembul dari bagian pakaian wanita cantik sembari menganga terkagum-kagum. Stop tatapan bodoh itu, sobat. Tatap matanya!
- Bicara dengan santai dan jelas.
Anda sedang tidak buru-buru saat berbicara dengannya, bukan? Tidaklah perlu berbicara terlalu cepat dengan wanita cantik, jika sedang tidak buru-buru. Santailah dalam berbicara. Anda harus percaya diri untuk membiarkan wanita cantik menikmati obrolan dengan Anda. Sehingga wanita cantik itupun betah untuk berlama-lama berbicara dengan Anda. Perjelas juga intonasi suara Anda. Yang sedang Anda hadapi adalah wanita cantik! Bukan pasien rumah sakit! Suara yang sok diperhalus tidak dibutuhkan saat berahadapan dengan wanita cantik.
- Mainkan trikmu, sobat.
Ini adalah senjata rahasia yang tidak banyak pria sadari saat berhadapan dengan wanita cantik. Jika sudah berhasil melakukan tips-tips nomor 1 sampai 3, sekarang saatnya mempertunjukan kebolehan Anda. Jika Anda pandai memainkan beberapa trik sulap, tunjukanlah padanya! Jika Anda memiliki kebolehan dalam bernyanyi, nyanyikan lagu yang membuat hati si wanita cantik itu tersayat-sayat! Tapi pastikan suara Anda betul-betul bagus atau setidaknya menyandang predikat ‘penyanyi bagus’ di lingkungan Anda. Perlu diingat, Anda melakukan ini ketika si wanita cantik sudah tertarik dengan Anda dan sebagai hadiah baginya karena sudah mau mengobrol dengan Anda. Bukan sebaliknya! Kebanyakan pria melakukan ini demi memikat si wanita cantik. Jelas saja hasilnya tidak maksimal. Sederhananya adalah : Pikat lalu hibur! Bukan hibur lalu pikat.
Bagaimana, bro? Sekarang Anda sudah siap untuk menghadapi wanita cantik, bukan?;)
TAMBAHAN: Apakah anda kurang percaya diri dan tidak tahu harus bersikap seperti apa didepan wanita?BACA INI.KLIK!!!
0 comments:
Post a Comment
komentar anda sangat penting utk kemajuan blog ini.trimakasih utk kunjungannya...