Bagi anda yang ingin mendirikan bisnis atau ingin menambah modal bagi bisnis anda yang sudah jalan agar makin berkembang maka sepertinya artikel ini cocok bagi anda. Salah satu jalan paling umum untuk mendapatkan modal bagi bisnis anda adalah mengajak investor untuk berpartisipasi pada bisnis anda.
Anda mempunyai konsep dan menjalankan bisnisnya sementara investor berpartisipasi secara pasif dengan menyediakan seluruh atau sebagian modal finansialnya. Ini adalah hal yang sangat jamak dalam dunia bisnis. Nah, untuk meyakinkan investor maka beberapa tips dibawah ini bisa membantu anda :
- Jangan memperlihatkan slide presentasi terlalu panjang
Yang berlebihan itu belum tentu lebih bagus dan yang singkat itu belum tentu lebih jelek. Dalam presentasi anda harus memberikan pokok-pokok pemikiran yang jelas namun jangan sampai membosankan. Buatlah slide presentasi yang tidak panjang namun menerangkan dengan jelas maksud anda. Dan yang paling penting adalah slide-nya harus menjelaskan tipe problem yang harus Anda pecahkan dan bagaimana Anda memecahkannya.
- Buat berbagai skenario dalam presentasi
Buatlah skenario dasar, optimis dan pesimis mengenai prospek bisnis anda. Jangan hanya membuat skenario optimis karena anda akan terkesan memberikan janji yang muluk-muluk.
- Berikan pandangan jangka panjang pada investor
Jika bisnis anda adalah bisnis baru, wajar jika bisnis anda membutuhkan waktu sebelum akhirnya menguntungkan. Berikan penjelasan ini pada investor dan fokuskan pada manfaat jangka panjang.
- Membawa tim yang solid
Secara umum investor akan lebih suka jika anda berbisnis dengan tim dibandingkan jika anda sendirian. Catatannya adalah tim anda adalah tim yang solid yang masing-masing orang mempunyai keahlian yang tepat yang dapat digunakan untuk mengembangkan bisnis tersebut.
Jadi tunggu apalagi? Carilah investor dan kembangkan bisnis anda! Semoga sukses bro!
updateterus.com
0 comments:
Post a Comment
komentar anda sangat penting utk kemajuan blog ini.trimakasih utk kunjungannya...