Ads

Peristiwa Dunia cyber yang perlu anda ketahui

[Image: Question.jpg]

Kapan hari ulang tahun Google?
Raksasa internet Google seperti tak yakin dengan hari ulang tahunnya sendiri. Mulai dari kerjasama pertama Brin-Page di Januari 1996, pendaftaran nama domain Google di 15 September 1997 atau mulainya perusahaan 7 September 1998. Pastinya, Google kerap merayakan pada 27 September atau 'tergantung kapan karyawan mau makan kue'.

PC Pertama IBM?
Personal Computer (PC) adalah konsep komputer untuk pengguna perorangan yang diwujudkan oleh IBM pada 1981. Model pertama IBM PC adalah 5150 yang berbasis prosesor Intel 8088 dan sistem operasi Microsoft DOS. Namun mulai 1983, IBM PC mulai tergeser dengan adanya 'kloning' pertama yang ditelurkan Compaq.

Nama Kode Prosesor dan IC?
Intel gemar menggunakan nama geografis, terutama sungai di Amerika Serikat bagian barat, untuk menyebut produknya yang masih dalam pengembangan misalnya Deschutes atau Willamette. Sedangkan AMD lebih memilih nama kota-kota seperti Manchester, Newcastle atau Brisbane.

Hari Lahir Bill Gates?
Bill Gates tercatat lahir pada 28 Oktober 1955 di Seattle, Washington.

25 Tahun Pengumuman Windows
10 November 2008 tepat menandai 25 tahun sejak pertamakalinya Microsoft mengumumkan produk bernama Windows. Namun produk Windows pertama (versi 1.0) baru muncul 2 tahun kemudian, itupun tak sukses di pasaran.

Pencetus Istilah Trojan Horse?
Adalah Daniel Edwards dari National Security Agency (NSA) yang diakui mencetuskan istilah Trojan Horse untuk program jahat yang menyelinap dalam komputer korban. Inspirasinya tentu dari Kuda Troya yang digunakan bangsa Yunani untuk mengalahkan bangsa Troya dan mengambilalih kota Troya.

Mouse 2 Tombol Pertama Dikenalkan?
Microsoft pertama kali mengenalkan mouse 2-tombol pada 2 Mei 1983. Namun sukses baru diraup produk yang dirancang untuk Microsoft Word itu pada tahun 1985. Meski dipopulerkan oleh Microsoft, Xerox bisa jadi adalah pihak pertama yang menelurkan mouse 2 tombol ke pasaran pada 1970-an.

Aksi 'Hacking' Bill Gates Muda?
Sewaktu muda Gates dikenal gemar mengotak-atik sistem komputer. Termasuk, bersama tiga rekannya, untuk mendapatkan akses gratisan. Namun yang paling unik, saat diminta membuat program penjadwalan di sekolah ia mengatur agar dirinya selalu ditempatkan dalam kelas yang banyak siswa wanita.

Nama Asli Serial Game Grand Theft Auto (GTA)?
Seri game Grand Theft Auto terbaru (IV) diramalkan akan menjadi game terpopuler di dunia. Namun, tahukah kalau semula game itu akan dinamai Race 'n Chase. Untungnya nama 'norak' itu telah dimiliki oleh perusahaan mainan Matchbox sehingga nama legendaris Grand Theft Auto pun lahir.

Produk Hewlett-Packard dalam Misi Antariksa NASA?
Sebuah produk Hewlett-Pacakrd (HP) digunakan oleh antariksawan Amerika Serikat (AS) dalam misi penerbangan shuttle pertama. Produk itu adalah kalkulator HP-41 yang digunakan untuk menghitung sudut tepat agar pesawat ulang-alik itu bisa memasuki atmosfir bumi dengan baik.

Usaha gagal Nintendo?
Jauh sebelum menjadi perusahaan game yang terkemuka, Nintendo pernah mencoba berbagai bisnis yang akhirnya gagal. Ini termasuk menjadi perusahaan taksi, membuka jaringan hotel 'cinta', stasiun televisi hingga perusahaan makanan penjual nasi instan. Semua itu terjadi antara 1963-1968.

Perusahaan Pipa Sempat Ganjal YouTube?
Di masa awalnya, situs video YouTube sempat terganjal perusahaan pipa Universal Tube yang memiliki situs utube.com. Situs perusahaan itu kerap mati karena kebanjiran pengunjung yang salah ketik. Utube.com pun sempat menuntut YouTube sebelum kemudian pindah ke Utubeonline.com.

Badai Salju Lahirkan Forum Online Pertama?
Cikal bakal forum online adalah Computerized Bulletin Board System (CBBS). Program ini digarap oleh Ward Cristensen yang terjebak di rumahnya saat Chicago dilandai badai salju besar tahun 1978. Badai tersebut memberikan waktu bagi Christensen untuk fokus menggarap CBBS selama dua minggu.

Aplikasi Spreadsheet Pertama?
Aplikasi spreadsheet (seperti Microsoft Excel) komersial pertama di dunia adalah VisiCalc. Program ini dikembangkan oleh Ed Frankston dan Dan Bricklin untuk digunakan pada komputer Apple II di tahun 1979. 'Peniru' yang muncul kemudian termasuk SuperCalc, Microsoft MultiPlan dan Lotus 1-2-3.

Pertemuan pertama Homebrew Computer Club?
Pertemuan pertama Homebrew Computer Club (HCC) dilakukan 3 Maret 1975 di sebuah garasi di Menlo Park, California. Kurang lebih 30 penggemar komputer bertemu di lokasi dengan tuan rumah Fred Moore dan Gordon French. Kelompok HCC itu akan memiliki peran penting dalam mempopulerkan komputer personal. Pendiri Apple Inc., Steve Jobs dan Steve Wozniak adalah anggota klub tersebut.

Prosesor yang Layak untuk Planet Mars?
Dalam misi ke Mars, NASA menggunakan prosesor RAD6000 dengan kemampuan anti-radiasi yang diperkuat. Prosesor ini berbasis PowerPC, seperti yang pernah digunakan Apple Macintosh.

Di mana Webserver Pertama Dunia?
Webserver pertama di dunia adalah komputer NeXT yang digunakan oleh Tim Berners-Lee. Kini komputer itu dipamerkan dalam sebuah lemari kaca di CERN, Jenewa, Swiss.

Phishing Pertama Serang Perbankan?
Jauh sebelum kasus Bank Niaga, aksi phishing pertama yang mengincar nasabah bank online adalah tahun 2001 di AS . Pelaku memanfaatkan situasi pasca tragedi 11 September.

Asal Muasal Nama Malware Storm?
Keluarga program jahat Storm memperoleh namanya dari video bertajuk 'Storm Video' yang berisi pemantauan tim F-Secure terhadap penyebarannya. Video itu dilihat 880.000 kali lebih.

Pengguna Laptop Pertama Dunia?
Meski tak sepopuler Osborne 1, GRiD Compass 1100 (1982) kerap disebut sebagai laptop pertama. Saat itu, pengguna yang mampu membeli hanya NASA dan Angkatan Bersenjata AS.

Game yang Mengiklankan Homoseksualitas?
The Sims adalah game pertama, dan mungkin satu-satunya, yang iklannya di TV menampilkan adegan homoseksualitas. Tokoh dalam The Sims memang bisa gay, lesbian, atau biseksual.

Siapa Bob Greenberg?
Salah satu karyawan awal Microsoft ini pernah meminjamkan US$ 7000 di masa suram perusahaan tersebut (1977). Setelah keluar dari Microsoft Bob ikut meluncurkan boneka populer Cabbage Patch Kids.

Pernikahan Mewah Pendiri Google?
Larry Page, yang mendirikan Google bersama Sergey Brin, akan menikahi Lucy Southworth dalam pernikahan mewah di Kep. Karibia, Desember 2007. Dua buah pulau konon disewa khusus untuk acara tersebut.

Pemabuk Awali Revolusi Video Game?
Para tukang minum minuman beralkohol bisa jadi adalah kelompok yang mengawali revolusi video game. Pasalnya game legendaris Pong pertama kali dipasang pada kedai minum Andy Capp's di California.

Cikal Bakal Modem 56K?
Internet dan musik memang tak bisa dipisahkan. Lihat saja pada sejarah, Modem 56 Kbps pertama di dunia dikembangkan Brent Townshend sebagai solusi mengunduh musik dari server via sambungan telepon langsung.

Tulisan tangan Jeff Hawkins?
Bentuk tulisan tangan pendiri Palm Computing, Jeff Hawkins, banyak ditiru oleh pengembang piranti lunak PDA di masa-masa awal. Ini karena piranti lunak buatan Hawkins lebih mudah mengenali tulisannya.

Hubungan Hadiah Nobel dan iPod?
iPod bisa menggunakan hardisk ukuran mini berkat ditemukannya proses Giant Magnetoresistance oleh Albert Fert dan Peter Grunberg. Keduanya memenangkan hadiah nobel berkat penemuan itu.

Siapakah Konrad Zuse?
Konrad Zuse adalah ilmuwan jerman pengembang komputer awal dengan konsep binear. Dari empat yang dikembangkannya, hanya satu (Z4) yang selamat dari Perang Dunia II.

Pegawai pertama Apple Inc?
Insinyur komputer Daniel Kottke adalah pegawai pertama Apple Inc. Sahabat Steve Jobs ini dikenal sebagai yang membangun dan menguji Apple I bersama Steve Wozniak.

Apa Biff dan Dari Mana Asalnya?
Biff adalah program yang digunakan untuk memberitahukan adanya e-mail. Nama Biff berasal dari seekor [**sensor] di Berkeley. Mitosnya, [**sensor] ini senang menggonggong jika ada tukang pos.

Suara Startup Windows 95?
Suara yang muncul saat Windows 95 dimulai komposisinya dibuat oleh musisi Brian Eno. Ironisnya, mengingat Eno adalah pengguna Macintosh, bisa jadi ia membuatnya di komputer Mac.

Game Buatan Texas Instrument?
Texas Instrument kini lebih dikenal sebagai pembuat microchip. Pada era 1970-an TI juga memproduksi perangkat game genggam dengan judul seperti: Dataman, Mr. Challenger, atau Wiz-a-Tron.

Kotak Koin pada Game Arcade Pertama?
Game arcade pertama di dunia adalah Computer Space hasil rancangan Nolan Bushnell. Mesin game itu menggunakan kaleng pengencer cat (thinner) untuk menyimpan koin yang dimasukkan pemain.

Koran Pertama yang Online?
Koran cetak pertama yang bisa dibaca online adalah Columbus Dispatch. Hal ini terjadi lewat sebuah eksperimen bersama Associated Press dan CompuServe pada 1 Juli 1980.

Perusahaan Komputer Traf-O-Data?
Traf-O-Data, perusahaan penghitung data lalu lintas dibentuk di era 1970-an. Meski akhirnya gagal, perusahaan ini tercatat dalam sejarah sebagai perusahaan pertama yang didirikan Bill Gates.

Film Pertama Memakai CGI?
Film Hollywood yang pertama kali menggunakan Computer Generated Images (CGI) dua dimensi adalah Westworld (1973). Sekuelnya, Futureworld (1976), adalah yang pertama untuk CGI 3D.

Jumlah Kode Penyusun Windows?
Windows XP konon memiliki 40 juta baris kode penyusun, bandingkan dengan Windows 98 yang hanya 18 juta baris. Di sisi lain, Windows Vista (versi Beta 2) memiliki 50 juta baris.

PC Jadi 'Man of The Year' Majalah TIME?
Januari 1983 majalah Time mendobrak tradisi dan menyebut komputer (personal computer/PC) sebagai 'Man of The Year' 1982. Penghargaan itu berganti nama sementara jadi 'Machine of The Year'.

Lokasi Kuburan Game Atari?
Pada September 1983 jutaan cartridge game Pac-Man dan E.T. buatan Atari, yang tidak laku di pasaran, diangkut dengan truk dan dikuburkan di Alamogordo, New Mexico. Inilah akhir era kejayaan Atari.

Akhiran AC untuk komputer?
Pada tahun 1940-an hingga 1950-an, cukup banyak komputer dengan nama berakhiran AC. Lihat saja ENIAC, UNIVAC, SILLIAC, WEIZAC, MANIAC dan JOHNIAC. Akhiran itu agaknya berasal dari Automated Computing.

Bagaimana menyebut @?
Orang Indonesia menyebutnya 'et' atau 'a keong'. Di Cina namanya 'tikus kecil'. Di Swedia dan Denmark namanya 'belalai gajah'. Di Jerman 'spider monkey'. Di Italia 'keong'. Orang Israel menyebutnya 'strudel'.

Jumlah Kolom dan Baris Microsoft Excel?
Tau gak sih, ternyata jumlah kolom pada Microsoft Excel berjumlah 256, yang dimulai dari abjad A hingga IV. Sedangkan jumlah barisnya mencapai 65.536 baris.

Cikal-bakal layanan instant messaging?
Cikal-bakal layanan instant messaging adalah layanan bernama 'talk' pada Unix. Meski bukan yang pertama, layanan itu populer di kalangan akademisi era 1980-1990'an.

Game Pengumpul Koin Pertama?
Super Mario Bros adalah game pertama yang menerapkan pengumpulan koin sebagai obyektif sekunder. Setiap koin menghasilkan poin dan bisa menambah nyawa pemain.

CD Pertama yang Dicetak untuk Dijual?
Cakram Digital (CD) pertama yang dicetak (pressed) secara massal untuk dijual di Amerika Serikat adalah 'Born In The U.S.A', album musik kondang karya Bruce Springsteen.

Ikon Save dalam Aplikasi Microsoft Word Terbalik?
Ikon Save, untuk menyimpan file, dalam aplikasi Microsoft Word merupakan gambar sebuah disket. Namun dibandingkan disket sungguhan, gambar itu ternyata terbalik posisinya.

Berapa gaji Steve Jobs sebagai CEO Apple?
Boleh percaya boleh tidak, gaji Steve Jobs sebagai CEO Apple hanya satu dollar Amerika per tahun. Meski begitu ia kerap menerima kompensasi dalam bentuk lain, termasuk pesawat jet dan saham bernilai jutaan dollar. (Guinness World Record, 2000).

Siapakah Brandon Vedas?
Brandon Vedas, alias ripper, adalah seorang pria yang meninggal karena overdosis saat mempertontonkan aksi meminum obat-obatan lewat webcam dan chatroom. Kematiannya jadi 'panggilan' akan kepedulian sosial di forum online.

Bug Software Bisa Membunuh Orang?
Di tahun 1985-1987 sebuah bug (kesalahan pemrograman) pada software pengendali mesin terapi radiasi Therac-25 menyebabkan kematian lima pasien. Di tahun 2000, upaya dokter 'mengakali' bug pada software perencana terapi kanker menyebabkan kematian delapan pasien.

Folder 'Terlarang' di Sistem Operasi Windows?
Di sistem operasi Microsoft Windows, pengguna tak akan pernah bisa membuat folder ataupun file dengan nama Con. Ini berlaku untuk semua jenis file. Apa sebabnya? Nama tersebut konon 'dikunci' oleh Windows sebagai nama sebuah device.

Rp 80,-/liter BBM untuk Mobil Tangki ber-GPS ?
Menurut surat edaran Mendagri No. 541/2523/SJ per 3 Oktober 2005, setiap harga eceran tertinggi minyak tanah (Rp 2.275,-/liter) secara nasional, Rp 80,- diantaranya untuk ongkos angkutan radius 40 km dari Depot Supply Point dengan mobil tangki yang dilengkapi Global Positioning System (GPS).

Apa Itu Poci Teh Utah?
The Utah Teapot (Poci Teh Utah) adalah model tiga dimensi (3D) yang telah menjadi objek referensi standar dalam dunia grafis 3D. Poci aslinya adalah milik istri Martin Newell, seorang peneliti pelopor grafis 3D. Kini poci itu dimuseumkan.

Peristiwa Dibalik Ultah Postel?
Ulang tahun Pos dan telekomunikasi (Hari Bakti Postel) jatuh pada 27 September. Merupakan peringatan kembalinya jawatan Pos, Telegrap dan Telepon (PTT) ke tangan Indonesia, setelah direbut Jepang pada 1945. Kantor Pusat PTT dulu ada di Gedung Sate, Bandung.

Dari mana istilah Silicon Valley?
Istilah Silicon Valley dipopulerkan oleh jurnalis teknologi bernama Don C. Hoefler dalam rangkaian tulisan berjudul 'Silicon Valley USA' (1971). Sebelumnya istilah itu hanya digunakan oleh sebagian kecil masyarakat Amerika Serikat.

Dari Mana Inspirasi Game Pac-Man?
Pac-Man, yang dikembangkan oleh Toru Iwatani dari Namco, mendapat inspirasi dari pizza yang kurang satu slice. Butuh 1 tahun 5 bulan bagi Iwatani untuk menyempurnakan versi awal game yang kini legendaris itu.

Siapa keluarga Linus Torvalds?
Linus Torvalds, pencetus sistim operasi Linux, beristrikan Tove Torvalds. Tove telah enam kali juara Karate Nasional di Finlandia. Kakek Linus, Ole, adalah penyair terkemuka. Ayah Torvalds, Nils, pernah jadi aktivis Komunis.

Pembuat Flash Drive Pertama?
Tahukah Anda bahwa Flash Drive pertama kali dibuat oleh IBM? Tahun 1998 IBM merancang produk tersebut sebagai pengganti floppy drive pada notebook ThinkPad-nya. Meskipun demikian, IBM memilih tak mematenkan karya tersebut.

Apakah itu Dogcow?
Dogcow adalah gambar bitmap dari mahluk seperti [**sensor] namun berhidung dan berkulit sapi. Icon ini digunakan Apple Macintosh, sebelum Mac OS X, untuk menunjukkan orientasi kertas saat hendak mencetak sebuah halaman. Konon 'Moof' adalah suara seekor Dogcow.

Spesifikasi Hardisk Pertama?
Hardisk diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson di tahun 1952. Terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter), kecepatan rotasinya mencapai 1200 rpm dengan kapasitas penyimpanan 5 MB. Hardisk jaman sekarang ada yang selebar 0,6 cm dengan kapasitas 400 GB.
by.assadot.com
SHARE

Author

hai saya farland.seseorang yg sedang memahami dan menikmati dunia blog... I'am Blogger and Javascript Programmer.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

komentar anda sangat penting utk kemajuan blog ini.trimakasih utk kunjungannya...